Ayo Madrasah kembali mendesain dan meluncurkan twibbon terbaru. Kali ini mengangkat twibbon Madrasah Mandiri Berprestasi. Uniknya, twibbon kali ini didesain khusus dengan menyisakan sebagian space yang memungkinkan madrasah dan pengguna lainnya untuk menambahkan logo instansi dan tulisan.
Sesuai namanya, twibbon Madrasah Mandiri Berprestasi mengangkat slogan atau moto Pendidikan Madrasah yang oleh diperkenalkan Direktur KSKK Madrasah Kemenag, Prof. Dr. Isom, M.Ag.
Twibbon minimalis dan sederhana namun elegan ini menyematkan logo Madrasah Mandiri Berprestasi sebagai ikon utama. Di bagian atas, terutama sudut sebelah kiri tersedia space kosong yang memungkinkan bagi pihak-pihak lain yang ingin menggunakan ulang dengan mencantumkan logo dan nama lembaga.
Namun jika dipergunakan langsung, tanpa tambahan logo instansi lain akan tetap tampil baik dan menarik.
Baca Juga: Bingkai Foto Profil FB Madrasah Hebat Bermartabat
Tampilan twibbon Madrasah Mandiri Berprestasi adalah sebagai berikut.
Baca Juga: Twibbon Back to Madrasah
Untuk menggunakan langsung caranya cukup gampang.
Pertama-tama klik tautan yang tersedia di bawah ini hingga terbuka laman twibbonize dengan gambar twibbon Madrasah Mandiri Berprestasi.
Klik tombol "Pilih Foto" atau "Choose a Photo" hingga terbuka galeri atau folder penyimpanan foto di komputer atau HP yang digunakan. Pilih foto diri yang akan dipergunakan untuk menghiasi twibbon. Atur letak foto hingga terlihat pas.
Jika sudah klik "Next" lalu "Download".
Twibbon berhasil dibuat diunduh. Siap untuk digunakan.
Baca Juga: Gambar dan Bingkai Back to Madrasah
Memodifikasi Twibbon Madrasah Mandiri Berprestasi
Bagi yang ingin melakukan modifikasi dengan menambahkan logo dan nama instansi dapat mengunduh file twibbon. Tersedia file dalam format PNG yang tinggal buka dengan aplikasi pengolah gambar untuk menambahkan logo dan instansi yang diinginkan.
Untuk mengunduh file twibbon, silakan gunakan tombol berikut.
Baca Juga: Logo Madrasah Hebat Bermartabat
Dengan twibbon Madrasah Mandiri Berprestasi semoga semakin menggelorakan semangat insan madrasah untuk tetap mandiri dan terus berprestasi.
from Ayo Madrasah https://ift.tt/kJaCjy1
via IFTTT
Post a Comment