KOMUNITASNGOPI.com - Beberapa waktu lalu, admin telah membagikan kegiatan perlombaan yang dilaksanakan oleh Kemendikbud berupa Lomba Penulisan Artikel, Karya Jurnalistik, dan Foto Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan 2019 dengan hadiah jutaan rupiah. Yang belum membaca silahkan baca:
 Lomba Artikel, Karya Jurnalistik, dan Foto Pendidikan dan Kebudayaan 2019
Kali ini, admin Komunitas Ngopi kembali akan menginformasikan kegiatan literasi yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2019.

Sebagai bangsa yang besar, Indonesia memang harus mampu mengembangkan budaya literasi. Pengembangan budaya literasi dilakukan melalui pendidikan yang terintegrasi, mulai dari keluarga, sekolah, sampai dengan masyarakat sebagai prasyarat kecakapan hidup abad ke-21. Penguasaan enam literasi dasar yang disepakati oleh World Economic Forum pada tahun 2015 menjadi sangat penting, tidak hanya bagi peserta didik, tetapi juga bagi orang tua dan seluruh warga masyarakat.
Baca Juga: Kompilasi Karya Pemenang Lomba Menulis Artikel, Foto, dan Karya Jurnalistik 2018
Enam literasi dasar tersebut mencakup literasi baca tulis, literasi numerasi, literasi sains, literasi digital, literasi finansial, dan literasi budaya dan kewargaan. Pintu masuk untuk mengembangkan budaya literasi bangsa adalah melalui penyediaan bahan bacaan dan peningkatan minat baca anak. Sebagai bagian penting dari penumbuhan budi pekerti, minat baca anak perlu dipupuk sejak usia dini mulai dari lingkungan keluarga.

Minat baca yang tinggi, didukung dengan ketersediaan bahan bacaan yang bermutu dan terjangkau, akan mendorong pembiasaan membaca dan menulis, baik di sekolah maupun di masyarakat. Oleh karena itu, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) sebagai salah satu unit utarna Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengambil ikhtiar penyediaan bahan bacaan, yang belum tersedia secara memadai untuk mendorong praktik baik literasi baca-tulis di sekolah dan di komunitas pegiat literasi, sebagai syarat penting dari pembiasaan membaca sebelum jam pelajaran di sekolah dimulai.
Baca Juga: Menguatkan Pendidikan dari Ruang Kelas
Sudah tiga tahun (2016-2018) program penyediaan bahan bacaan untuk gerakan literasi baca-tulis dilaksanakan oleh Badan Bahasa. Ada tiga pola penyediaan buku, yaitu reproduksi buku-buku cerita rakyat yang pemah diterbitkan Badan Bahasa, sayembara penulisan buku, dan mengundang penulis untuk menulis buku.

Pada tahun 2019 ini, konsentrasi penyediaan buku bacaan literasi berfokus pada jenjang usia dini dan membaca awal bagi kelas 1, 2, dan 3. Pola penyediaan dilakukan dengan menyeleksi penulis buku agar kompetensi penulis dapat diarahkan secara maksimal untuk menggali dan menuangkan ide dalam menulis buku-buku anak usia dini dan kelas awal.
SELEKSI PENULIS BUKU BACAAN LITERASI
Proses Seleksi
  • Kriteria calon penulis buku bacaan literasi
    • Merupakan Warga Negara Indonesia.
    • Memiliki pengalaman dalam penulisan buku bacaan anak tingkat SD kelas 1, 2, dan 3 atau     PAUD (usia 4-6 tahun).
    • Mengajukan ringkasan naskah buku (maksimal 1 halaman, diperuntukan untuk SD kelas 1, 2, 3 atau PAUD usia 4-6 tahun).
    • Memiliki kemampuan ilustrasi. Jika tidak, wajib bekerja sama dengan ilustrator profesional).
  • Panitia akan menyeleksi seluruh calon penulis.
  • Calon penulis yang memenuhi kriteria penilaian akan dipilih untuk menjadi penulis buku bacaan literasi 2019.
  • Penulis terpilih wajib mengikuti seluruh rangkaian pembuatan buku bacaan literasi 2019, di antaranya melakukan survei ke SD atau PAUD terdekat dan mengikuti kegiatan Pertemuan Penulis Buku Bacaan Literasi.
  • Buku bacaan literasi yang akan dibuat berjumlah 170 buku dan diperuntukan bagi jenjang PAUD (usia 4-6 tahun) atau SD kelas 1, 2, dan 3.
  • Satu penulis dapat menulis lebih dari satu buku (ditentukan berdasarkan hasil penilaianjuri).
  • Satu buku yang ditulis akan dihargai Rp12.500.000 (dipotong pajak).
  • Buku yang ditulis menjadi hak cipta Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa.
Keterangan lebih lanjut silahkan baca petunjuk tekhnis di bawah ini!
Untuk Referensi Buku, Silahkan Download Buku Impian Rara, Buku peserta kegiatan literasi tahun 2018!
Impian Rara, Karya Desi Rusnita

Post a Comment

أحدث أقدم